JATENG

Antisipasi Corona, Pemdes Gaden Trucuk Bagikan Masker Gratis

KLATEN, JATENG, BN-Banyak cara dilakukan Pemerintah Desa (Pemdes) Gaden, Kecamatan Trucuk untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona saat ini.

Salah satunya diwujudkan dengan cara membagikan masker gratis kepada warga utamanya kepada para pedagang di sekitar Pasar Jeto Desa Gaden Trucuk.

Kegiatan dilakukan oleh Pemdes Gaden bersama dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa, Jumat (10/04/2020).

Pembagian ratusan masker menyasar kepada pedagang, pembeli dan warga yang berada di sekitar lingkungan Pasar Jeto.

Bhabinkamtibmas Desa Gaden Bripka Teguh Handoko mengatakan awalnya masker kain hanya akan dibagikan kepada para pedagang saja. Namun banyaknya warga yang membutuhkan masker sehingga pihaknya juga membagikan masker untuk warga sekitar pasar.

Bripka Teguh juga menjelaskan, pembagian masker tersebut merupakan bagian untuk ikut menyukseskan program pemerintah yakni jika keluar dari rumah dianjurkan memakai masker.

Menurut Teguh, kegiatan serupa akan kembali dilakukan di tempat yang berbeda di wilayah Gaden.

“Kepada masyarakat gunakanlah masker saat keluar dari rumah, dan tetap jaga jarak. Kalau tidak ada kepentingan lebih baik di rumah saja. Hal ini untuk mencegah penyebaran virus corona,” kata Teguh.

Ia menambahkan, di saat pembagian masker tidak lupa juga diingatkan kepada warga Gaden untuk selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat serta mengajak bersama-sama untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.

“Ini merupakan sinergitas bersama di tingkat kelurahan dalam upaya pencegahan penyebaran khususnya di wilayah kami di Kelurahan Gaden,” jelasnya. (humas/rkt)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button