JATENG

Pastikan Jalur Mudik Lancar, Bupati Cek Jalur Alternatif

Bupati tinjau lokasi jalan

KLATEN, JATENG,  BN –  Bupati Sri Mulyani mengecek langsung jalur alternatif di sejum-lah wilayah di Kabupaten Klaten, Senin (11/6).

Kunjungan Bupati kali ini untuk memastikan jika jalur alternatif tersebut telah dapat digu-nakan saat arus mudik dan lebaran 1439 H.

Dalam kesempatan tersebut Bupati didampi-ngi sejumlah pejabat Pemkab Klaten antara lain, Sekda Kabupaten Klaten, Asisten Bidang Pemerintahan, Asisten Bidang Eko-nomi dan Pembangunan, serta Kepala Dinas PUPR.

Bupati Sri Mulyani mengatakan, sebanyak 60 persen jalan di wilayah Kabupaten Klaten saat ini sudah masuk kategori baik, 25 persen termasuk kategori sedang semen-tara sisanya masih dalam kondisi rusak.

“Panjang jalan di Kabupaten Klaten sekitar 769 kilometer dimana 15 persen dian-taranya masih rusak dan berlubang. Ini akan menjadi perhatian kami dan secepatnya akan dilakukan perbaikan,” jelas Bupati Sri Mulyani.

Meski demikian, Sri Mulyani meyakini seba-gian besar jalan yang ada sudah baik dan layak digunakan pemudik saat arus mudik dan lebaran tahun ini.

“Jalur yang akan digunakan saat arus mudik dan balik lebaran di sebagian besar sudah selesai diperbaiki sehingga diharapkan pe-mudik akan merasa nyaman melintas di Klaten,” katanya. (rkt)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button