JATIM

Kondusifkan Sidoarjo Melalui Cangkruan Polresta Sidoarjo Bersama Media

SIDOARJO, JATIM, BN – Menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Sidoarjo agar tetap kondusif, Kamis (27/12/2018) malam, Kapolresta Sidoarjo ajak awak media Sidoarjo cangkrukan.

Cangkrukan Kapolresta Sidoarjo dengan wartawan Sidoarjo ini berlangsung penuh keakraban. Diselingi obrolan-obrolan hangat dan dorprize untuk wartawan.

Kapolresta Sidoarjo, Wakapolresta Sidoarjo, pejabat utama dan kapolsek jajaran Polresta Sidoarjo duduk berbaur bersama para wartawan.

“Kami sangat mengapresiasi dan merasa senang bisa cangkrukan bersama awak media di Sidoarjo karena pertemuan ini dapat memperkuat sinergitas yang harmonis antara Polresta Sidoarjo dan wartawan untuk ikut serta mensukseskan Pemilu 2019, agar situasi Kamtibmas kita kondusif,” kata Kapolresta Sidoarjo AKBP Zain Dwi Nugroho.

Menurut kapolres, peran media sangat penting guna ikut serta memberitakan informasi yang benar. Serta memerangi hoaks.

“Dengan sinergitas yang baik antara Polri dengan awak media, saya berharap situasi Kamtibmas di Sidoarjo aman dan kondusif,” tambahnya.

Terkait cangkrukan Kamis (27/12/2018) malam, wartawan Sidoarjo mengungkapkan terima kasihnya dan siap membantu polisi dalam memerangi hoaks.

“Terima kasih dengan adanya pertemuan seperti ini, kami dari wartawan berharap rutin digelar, guna menguatkan sinergitas polri dengan media, khususnya di wilayah Kabupaten Sidoarjo,” kata Eko Yudho, Ketua PWI Kabupaten Sidoarjo.

Dalam kesempatan ini, juga dilakukan penyerahan hadiah pemenang lomba foto dan video pendek Piala Kapolresta Sidoarjo.

Acara ditutup dengan deklarasi anti hoaks dari awak media Sidoarjo guna mensukseskan Pemilu 2019. (yah)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button